Gerdal Hama Tikus Nuju Makmur I Desa Sambidoplang

gerdal hama tikus

Tikus merajalela, kelompok tani Nuju Makmur I Desa Sambidoplang jalankan Aksi Gerakan Pengendalian Hama Tikus Secara Swadaya.

 

Pada  MT I th. 2021 serangan hama tikus menjadi momok bagi masyarakat tani di kecamatan sumbergempol khususnya di kelompok tani nuju Makmur I Desa Sambidoplang. Kunci utama dalam pengendalian hama tikus adalah dengan gerakan bersama yang serentak dan terus menerus, Setelah diadakan penyuluhan di poktan Nuju Makmur I desa Sambidoplang oleh Penyuluh Pertanian Lapang (PPL) Sdr Ali Makruf maka disepakati bersama bahwa salah satu jalan untuk menekan perkembangan serangan hama tikus adalah dengan kegiatan bersama antara lain sanitasi lingkungan, pengumpanan, pengemposan. Salah satu penyebab utama adalah tidak seimbangnya ekosistem pada lahan pertanian. Predator pemangsa tikus (misal: ular) sudah mulai berkurang karena diburu. Upaya dalam pengembalian keseimbangan ekosistem pada lahan dilakukan dengan memasang pagupon Burung Hantu di bentangan hamparan lahan. Burung Hantu merupakan salah satu pemangsa tikus. Pemasangan perangkap Burung Hantu menjadi agenda kedepannya melalui dana desa.

Pada hari Selasa 19 januari 2021, anggota petani Poktan Nuju Makmur I desa Sambidoplang yang diketuai oleh Bapak Hamzah melaksanakan Kegiatan ”Gerdal OPT Tikus Swadaya” yang merupakan kegiatan swadaya kelompok dari Turut hadir untuk memotivasi petani pada kegiatan tersebut adalah Bapak Hartoyo selaku POPT Kecamatan Sumbergempol dan PPL Desa Sambidoplang Ali Makruf. Luasan dari kegiatan pemasangan umpan tikus kali ini adalah 26 ha dengan total luas areal tanam padi dalam desa sambidoplng 40 ha. Untuk memacu semangat dari petani peserta kegiatan pemasangan umpan hama tikus ini juga diadakan undian berhadiah langsung bagi petani yang di sponsori oleh kios saprodi pertanian Konco Tani.

                                                             penulis wirawan rubi permana,sp

 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

MODEL KAWASAN RUMAH PANGAN LESTARI (M-KRPL)

PEMANFAATAN LAHAN PEKARANGAN DI KELOMPOK WANITA DESA MIRIGAMBAR DUSUN MIRIDUDO KECAMATAN SUMBERGEMPOL