evaluasi kinerja penyuluh pertanian di Balai Penyuluh Pertanian Sumbergempol

 

KEGIATAN  EVALUASI KINERJA PENYULUH PERTANIAN (EKP) th. 2020 di BALAI PENYULUHAN PERTANIAN SUMBERGEMPOL

 

Di era pandemic covid 19 Penyuluh Pertanian Kabupaten Tulungagung tetap bersemangat dalam melaksanakan kegiatan penyuluhan. Bertempat di Balai Penyuluhan Pertanian pada hari kamis 14 januari 2021 dilaksanakan evaluasi kinerja penyuluh pertanian dengan tetap menerapkan protocol kesehatan. Semula kegiatan tersebut dijadwalkan pada 11 desember 2020 karena pandemi covid 19 kegiatan ini ditunda selama 1 bulan. Kegiatan  evaluasi kinerja penyuluh pertanian ini ialah dalam upaya pencapaian kegiatan konstratani dengan peningkatan konstribusi penyuluh pertanian dalam 4 sukses pembangunan pertanian yaitu sumber daya manusia yang berkualitas andal, serta berkemampuan manajerial, kewirausahaan dan pengorganisaian pelaku utama dalam membangun usaha dari sektor  hulu sampai ke hilir.

Untuk mencapai 4 sukses pembangunan pertanian sesuai dengan yang telah dicanangkan kementrian pertanian perlu adanya penyuluh pertanian yang kreatif, inovatif, berwawasan global dan professional.

Tolak ukur keberhasilan dalam penyuluhan pertanian sesuai yang tertera dalam permentan no 91 tahun 2013. Ada 16 indikator dalam kegiatan penyuluhan pertanian mulai dari 1) persiapan penyuluhan 2) pelaksanan penyuluhan dan 3) Evaluasi penyuluhan. Adapun sasaran dalam kegiatan evaluasi kinerja penyuluh ialah ASN Jabatan Penyuluh Pertanian dan THL TB PP yang sebentar lagi menjadi tenaga P3K. Sejauh mana capaian dari seorang penyuluh pertanian dalam 1 tahun apakah sesuai dengan tugas dan fungsinya dan jika ada yang kurang sesuai maka team  penilai evaluasi kinerja penyuluh pertanian yaitu dari Team  Jabatan Fungsional Dinas Pertanian Kabupaten Tulungagung  akan memberi masukan dan saran untuk perbaikan kinerja  penyuluh pertanian di masa yang akan datang.

                        penulis wirawan rubi permana

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MODEL KAWASAN RUMAH PANGAN LESTARI (M-KRPL)

PEMANFAATAN LAHAN PEKARANGAN DI KELOMPOK WANITA DESA MIRIGAMBAR DUSUN MIRIDUDO KECAMATAN SUMBERGEMPOL